Jumat, 30 September 2016

Apa saja Manfaat mempelajari pendapatan nasional

Secara umum manfaat pendapatan nasional adalah sebagai sumber informasi untuk

A. Untuk mengetahui seberapa maju negara dalam mencapai kemakmuran
B. Menganalisis perkembangab pendapatan dari tahun ke tahun
C. Mengetahui struktur perekonomian suatu negara apakah negara indistri atau agraris.

Manfaat mempelajari pendapatan nasional sebagai berikut

A. Membantu pemerintah dalam mengambil langkah untuk memperbaiki ekonomi
B. Untuk menentukan kebijakan ekonomi karena pendapatan dihitung dari tahun ke tahun dengan data ini pemerintah dapat menentukan kebijakan di bidang ekonomi
C. Data perekonomian ini digunakan untuk menentukan negara termasuk industri atau agraris.
D. Untuk menbandingkan perekonomian antarnegara, antarprovinsi dll.

Bagaimana cara mengatasi pengangguran friksional ?

Cara mengatasi pengangguran friksional dengan cara memperluas i formasi lengkap tentang permintaan dan penawaran tenaga kerja, sehingga proses seleksi, sapat berlangsung cepat. Dan akan mempermudah tenaga kerja dan perusahaan.

Pengertian dari pengangguran friksional

Pengangguran friksional adalah pengangguran yang terjadi karena temporer dalam mempertemukan pelamaran kerja dengan pemberi kerja.
Kesulitan temporer ini adalah waktu yang dibutuhkan pelamar dalam seleksi pemberi kerja. Ada juga yang terjadi karena faktor jarak dan kurangnya informasi. Pelamar tidak menhetahui dimana ada lowongan kerja sedangkan pengusaha tidak mengetahui dimana tersedia tenaga kerja yang memenuhi syarat dan sesuai kriteria. Caranya dengan menyajikan informasi kerja yang lengkap dan jelas.

Bagaimana Cara mengatasi pengangguran Siklis

Pengangguran siklis adalah pengangguran yang diakibatkan oleh menurunnya kegiatan perekonomian karena resesi. Penurunan perekonomian disebabkan oleh menurunnya permintaan barang. Akibat permintaan barang turun maka otomatis produksi barang juga turun dan akan terjadi penurunan investasi.

Jika ini terjadi terus menerus maka perusahaan akan memPHK tenaga kerja atau menghentikan usahanya. Untuk mengatasi pengangguran siklis diperlukan beberapa langkah antara lain peningkatan daya beli masyarakat. Daya beli masyarakat akan bertambah apabila mereka mendapatkan tambahan penghasilan maka dari itu pemerintah harus membuka proyek yang bersifat umum seperti jalan, irigasi, jembatan, dll. Cara lain dengan cara mengarahkan permintaan masyarakat untuk membeli barang dan jasa serta memperluas pasar barang dan jasa.

Bagaimana cara mengatasi pengangguran struktural

Pengangguran struktural adalah pengangguran yang diakibatkan oleh perubahan struktur ekonomi. Contoh dari ekonomi yang bersifat agraris menjadi ekonomi industri. Pergeseran ini akan membawa dampak kepada pekerja agraris yang akan pindah ke sektor industri. Untuk mengatasi pengangguran struktural dengan

1. mengadakan pelatihan untuk melatih keterampilan baru tenaga kerja
2. Memindahkan tenaga kerja dari tempat  yang tidak membutuhkan ke tempat yang membutuhkan.
3. Meningkatkan mobilitas tenaga kerja dan modal yang ada
4. Mendirikab industri yang bersifat padat karya yang mampu menampung yang menganggur.

Usaha peningkatan mutu tenaga kerja dari pemerintah swasra dan individu

1. Pemerintah

Upaya pemerintah dalam meningkatkan mutu tenaga kerja dengan cara mendirikan berbagai pusat latihan kerja. Upaya ini bertujuan untuk melatih manusia menjadi terampil, berinisiatif, dan yang terpenting kreatifitas ditambah pula dengan upaya peningkatan mutu sekolah.

2. Swasta (perusahaan)

Langkah yang diambil oleh pihak swasta dalam upaya peningkatan tenaga kerja adalah bekerja sama dengan pihak sekolah atau kampus. Kerjasama antar perusaan dan kampus akan menyediakan kesempatan bagi para siswa dan mahasiswa untuk kerja praktik (magang)
Di perusahaan. Dengan upaya ini akan memberikan pemahaman besar tentang dunia kerja yang sesungguhnya dan para mahasiswa bisa mempersiapkan diri dan keterampilannya.

3. Individu

Langkah yang harus diambil oleh perindividu untuk meningkatkan mutu dirinya

- menanamkan jiwa wirausaha dalam diri. Bekerja bukan berarti bergabung dengan perusahaan apabila orang tidak bekerja pada perusahaan mereka bisa bekerja secara mandiri dengan berwirausaha seperti berternak ayam, budidaya anggrek dll. Setiap individu harus mampu mengembangkan kemampuannya dalam mengenali peluang seperti membuat produk baru, cara produksi baru dll.

- nembekali diri dengan keterampilan dan pengetahusn yang disyaratkan perusahaan contoh keteranpilan dalam bahasa inggris, programming dll.

Rabu, 28 September 2016

Sebutkan Ciri ciri cerpen secara khusus

1. Singkat padat dan lebih pendek daripada novel jumlah kata kurang dari 10.000 kata
2. Sumber cerita dari kehidupan sehari hari baik pengalaman sendiri maupun orang lain
3. Beralur tunggal dan lurus
4. Penokohan sangat sederhana dan singjat tidak mendalam
5. Menceritakan satu kejadian tetapi tidak sampai mengalami perubahan nasib
6. Mampu meninggalkan efek perasaan pembaca dan sanggup meninggalkan kesan mendalam.
7. Tidak menceritakan seluruh kehidupan pelaku karena mengangkat masalah tunggal
8. Tokoh tokohnya diceritakan mengalami konflik sampai pada penyelesaian
9. Kata kata kehidupan sehari hari
10. Habis dibaca sekali duduk

Selasa, 27 September 2016

Pengertian dan penjelasan komponen komponen pembentuk xilem

Xilem berfungsi mengangkut air dan garam garam mineral dari akar menuju daun. Komponen komponen pembentuk xilem

1. Unsur trakeal terdiri atas sel sel yang memanjang karena sel mati maka sel tidak memiliki protoplasma dan dinding selnya mengandung zat lignin. Unsur trakeal terdiri dari 2 macam sel yaitu trakeid dan trakea.

2. Serat xilem sel panjang dengan dinding sekunder yang berlignin. Serat xilrm memiliki 2 macam yaitu serat trakeid dan serat libriform. Serat trakeid memiliki noktah yang dilindungi dan serat libriform memiliki ukuran lebih panjang, dinding sel lebih tebal, dan memiliki niktah lebih yang sederhana.

3. Parenkim xilem tersusun dari sel sel hidup yang memiliki fungsi sebagai tempat penyimpanan cadangan makanan. Pada xilem sekunder ditemukan berupa parenkim kayu dan paremkin jari jari empelur

Senin, 26 September 2016

Jelaskan pengertian floem dan komponen pembentuk floem

Floem berfungsi untuk mengangkut dan mengedarkan zat makanan dari hasil fotosintesis dari daun keseluruh bagian tumbuhan. Floem tersusun dari komponen hidup dan mati yakni

1. Unsur tapis, tersusun dari sel sel panjang dengan dinding ujung sel dibawahnya sehingga membentuk pembuluh tapis. Lempeng tapis adalah dinding sel yang berpori-pori. Pori pori dilalu oleh plasmodesmata yg menghubungkan unsur tapis yang satu dengan yang lain.

2. Sel pengiring, sel sel hidup yang memyerupai parenkim sel ini berfungsi dalam proses keluar maduknya zat makanan melalui pembuluh tapis. Sel pengiring memiliki inti sel, plastid dan plasmodesma yang bercabang.

3. Serat floem, serat yang hidup berfungsi srbagai cadangan makanan. Sel serat dapat bet
Rupa sel hidup ataupun sel mati

4. Parenkim floem, merupakan sel hidup yang terletak di bagian tubuh tapis. Parenkim floem berfungsi sebagai tempat penyimpan zat tepung, lemak dan zat zat organik lainnya.

5. Sel albumin pada (gymnospermae) merupakan sel sel jari empelur dan parenkim buluh tapis mengandung banyak putih telur. Sel albumin berperan dalam keluar masuknya zat makanan melalui pembuluh tapis.

Jelaskan dan sebutkan reproduksi vegetatif pada tumbuhan

Reproduksi secara vegetatif contohnya pertunasan, umbi, rizoma, geragih, spora dan tunas adventif.

A. Rizoma
Merupakan batang yang tumbuh di dalam tanah. Rizoma mempunyai ciri yg sama dengan batang yaitu berbuku-buku dan bertunas . Pada buku rizoma ada kuncup yang dapat berkembang menjadi tunas. Contoh tanaman yang berkembangbiak dengan cara rizoma adalah jahe, kunyit, temulawak, dan kencur.

B. Umbi lapis (bulbus)
Merupakan batang yang tertutup lapisan daun berdaging merupakan cadangan makanan. Batangnya berbuku-buku setiap buku dapat tumbuh daun. Di ketiak daun terdapat tunas yang dapat tumbuh menjadi umbi lapis baru alias siung contohnya bawang putih, bakuang.

C. Umbi batang
Merupakan bagian batang yang tumbuh didalam tanah dan mengandung cadangan makanan, khususnya dalam bentuk amilum pati. Umbi batang mempunyai tunas yang dapat berkembang menjadi tumbuhan baru contohnya kentang dan ubi jalar.

D. Umbi akar
Merupakan tempat menyimpan cadangan makanan contohnya singkong, bengkuang dan dahlia.

E. Tunas
Tunas berasal dari ujung batang atau ketiak daun contohnya Pisang dan tebu

F. Tunas adventif
Merupakan tunas  yg tidak tumbuh pada ujung batang dan ketiak daun. Tunas ini dapat tumbuh pada tepi daun dan akar. Co toh tumbuhan yang berkembangbiak dengan tunas adventif pada daun cocor bebek. Tunas adventif pada akar cemara,sukun

G. Stolon (geragih)
Stolon merupakan batang yang tumbuh menjalar diatas tanah. Ruas ruas batang terdapat tunas yang dapat tumbuh menjadi tumbuhan baru. Contohnya rumput trki, stoberi, arberi.

H. Pembentukan spora
Beberapa tumbuhan seperti lumut dan paku dspat berkembangbiak dengan spora.

Jelaskan hormon yang terdapat pada tumbuhan

Beberapa contoh hormon tumbuhan ialah auksin, giberelin, sitokinin, asam abisat, dan etilen.

1. Auksin terdapat di embrio biji, meristen apikal dan daun-daun muda. Auksin berfungsi untuk merangsang pertumbuhan batang, percabangan akar, diferensi, dominasi apikal dan merangsang pertumbuhan bunga dan buah.

2. Giberelin terdapat pada meristem apikal, meristem apikal batang, dan daun. Gilberen membantu mempercepat perkecambahan biji dan tunas, pemanjangan batang, dan merangsang pertumbuhan bunga dan buah besar tanpa biji.

3. Sitokinin dihasilkan pada bagian akar dan diangkut ke organ lainnya  sitokin membantu dalam pertumbuhan akar merangsang pembelahan dan pertumbuhan sel, menghambat penuaan, mengTur pertumbuhan buah dan bunga.

4. Asam absisat terdapat pada daun, batang, akar, dan buah asam absisat berperan menghambat pertumbuhan ketika keadaan lingkungan tidak memungkinkan dan merangsamg penutup stomata selama kurangan air.

5. Etilen terdapat pada buah yang mstang, batang, daun, dan bunga yang sudah tua. Etilen membantu dalam pematangan buah dan pengguguran daun dan bunga.

Analisis kadus pembunuhan wartawan munir | PKN

1. Faktor internal

- sikap egois tersangka yang ingin menjatuhkan bahkan membunuh Munir. Sehingga tersangka membunuh Munir tanpa berpikir apapun atau berpikir jangka panjang karena pikiran sudah di kendalikan oleh emosi.

- sikap buta akan toleransi adalah sikap menyebabkan munculnya daling tidak menghargai satu sama lain.

2. Faktor eksternal

- penegak hukum yang kurang tegas dan aparat yang kurang tegas akan tindakan pelanggaran HAM contohnya kasud ini pelaku sampai sekarang belum diketahui siapa

- penyalah gunaan teknologi. Kemajuan teknologi selain memberikan dampak positif dapat juga memberikan dampak negatif.

Macam macam Indikator keberhasilan Pembangunan Ekonomi





Pembangunan ekonomi merupakan konsep yang sangat luas dan inklusif tujuan pembangunan ekonomi antara lain menyejaterahkan rakyat, bangsa dan negara. Oleh karena itu pembangunan ekonomi yang baik bisa membrantas masalah kemiskinan, dan pengangguran. Indikator ini digunakan untuk mengetahui derajat pembangunan yang dilakukan oleh suatu negara. Indikator yang termasuk ada 3 yaitu indikator moneter, indikator non moneter dan indikator campuran.


1. Indikator Moneter


adalah pendapatan perkapita dan indikator kesejahteraan ekonomi bersih.

a. Pendapatan perkapita adalah indikator moneter atas setiap kegiatan ekonomi penduduk negara. kelemahan indikator moneter perkapita ketidak mampuan untuk menggambarkan tingkat kesejaterahan masyarakat secarah utuh. tingkat pendapat bukanlah satu-satunya faktor penentu tingkat kesejahteraan penduduk melainkan ada beberapa hal seperti adat istiadat, kondisi alam dan kondisi kebebasan masyarakat.

b. Kesejahteraan ekonomi bersih adalah indikator pembangunan yang menyempurnaan metode perhitungan GNP dengan koreksi positif dan koreksi negatif. Pengertia koreksi positif adanya perhatian terhadap waktu senggang dan perkembangan sektor informal. Sementara itu koreksi negatif berkaitan dengan masalah kerusakan lingkungan hidup


2. Indikator non moneter diambil dari beberapa hal pokok yang berkaitan dengan kehidupan masyarakat yang terdiri dari indikator sosial dan indeks kualitas hidup.


a. Indikator sosial mencakup indikator tingkat harapan hidup, konsumsi protein hewani per kapita, persentase anak-anak yang belajar disekolah dasar, menengah dan kejuruan, jumlah surat kabar, telepon dan radio, konsumsi energi per kapita.

b. Indeks kualitas hidup. Index ini diperkenalkan oelh Morris D.Morris, Indeks kualitas hidup mencangkup tingkat harapan hidup, tingkat melek huruf dan angka kematian bayi.


3. Indikator campuran mencangkup indikator susenas inti dan indeks pembangunan manusia.


a. Indikator susenas inti merupakan indikator kesejahteraan yang dikembangkan oleh biro pusat statistik pada tahun 1992. Indikator ini mencangkup aspek pendidikan, kesehatan, perumahan, angkatan kerja, KB, fertilitas, ekonomi, kriminalitas, perjalanan wisata dan akses ke media massa.

b. Indeks pembangunan Manusia
diukur berdasarkan indikator tingkat harapan hidup, tingkat melek huruf dam pendapatan riil per kapita yang dihitung berdasarkan paritas daya beli atau keseimbangan kemampuan berbelanja.

Pengertian dan Macam macam Organel yang terdapat pada plasma sel





bagian dalam atau bisa disebut plasma sel (isi dalam sel) Organel yang terdapat dalam plasma sel adalah mitokondria, retikulum endoplasma, badan golgi, lisosom, ribosom dan inti sel.


1. Mitokondria


mitokondria memiliki membran ganda yaitu membran dalam dan membran luar. membran memiliki lekukan yang berfungsi memperluas permukaannya supaya dapat melaksanakan reaksi kimia lebih banyak.

Fungsi mitokondria adalah sebagai tempat pemecahan zat yang menghasilkan energi tinggi dalam proses bernapas (respirasi)


2. Retikulum Endoplasma (RE)


merupakan perluasan membran sel dan perluasan mencapai membran ke inti. RE memiliki fungsi sebagai penghubung plasma sel dan inti sel RE dibagi menjadi 2 lagi yaitu RE kasar yang berfungsi sebagai melekatnya ribosom (RE kasar berbentuk seperti lempengan) sedangkan RE halus berbentuk tabung.

Fungsi RE secara keseluruhan


3. Badan golgi/Apparatus golgi


badan golgi mempunyai fungsi sebagai tempat sintesis ke bagian sel yang memerlukannya. contoh membran sel memerlukan glikoprotein danglikolipid maka kedua senyawa disusun di RE dan badan golgi melanjutkan mentransport ke membran sel yang membutuhkan.


4. Lisosom


merupakan pengglembungan dari badan golgi. lisosom memiliki 2 bagian dan fungsi yang berbeda

- lisosom primer = sebagai vakuola makanan dan memproduksi enzim-enzim yang belum aktif

-lisosom skunder = mencerna makanan yang masuk ke dalam sel


5. Plastida


plastida merupakan organel yang menghasilkan pigmen. plastida hanya terdapat pada sel tumbuhan. plastida dapat dibagi 3 macam yaitu kloroplas, leukoplas dan kromoplas.

- Kroloplas plastida mengandung klorofil sebagai tempat fotosintesis.
- Leukoplas plastida yang tidak berwarna terdiri atas amilopase (sebagai penyusun dan penyimpan amilum) Elaioplas (plastida penyusun lemak) Proteoplas (plastida penyimpan protein)
- Kromoplas yaitu plastida mengandung pigmen-pigmen lain berwarna terdapat pada bunga.


6. Ribosom


adalah organel yang tersusun atas asam ribonukleat yang melekat pada retikulum endoplasma dan berfungsi tempat sintesis protein.


7. Sentriol


terletak didekat inti tersusun dari tabung protein yang membentuk sentromosom. sentriol hanya terdapat pada sel hewan saja


8. Nukleus


mengatur semua aktivitas sel melalui aktivitas DNA terdiri dari membran inti, kromatin dan nukleous

* Membran inti berfungsi sebagai pelindung dan pengatur transportasi zat
* Nukleoplasma berisi kromatin
* Kromatin adalah benang pembentuk kromosom pada saat sel membelah
* Nukleous ttempat mensintesiskan DNA


9 Badan Mikro


tersusun dari struktur membran yang berbentuk bulat dan berisi kristal protein. badan mikro memiliki 2 peroksisom dan gliksisom. Peroksisom mengandung enzim enzim katalase dan terdapat pada sel tumbuhan dan sel hwan. Glioksisom mengandung enzim katalase dan oksidase hanya terdapat pada sel tumbuhan.


10 Mikrotubul


merupakan protein yang berbentuk benang. berfungsi sebagai kerangka sel serta penyusun flagel dan gelendong pembelah.


11 Vakuola


Vakuola merupakan rongga sel. vakuola biasanya terdapat pada sel tumbuhan. vakuola berisi berbagai molekul hasil sintesis seperti amilum, karbohidrat dll. vakuola berfungsi menampung sisa-sisa metabolisme.

Faktor Penghambat Terjadinya Perubahan Sosial di Indonesia


1. Kurangnya komunikasi dengan masyarakat lain

Adanya perbedaan membuat masyarakat Indonesia menjadi beragam, saat masyarakat satu dengan yang lain tidak melakukan interaksi maka tidak akan terjadi pertukaran informasi, akulturasi dan proses asimilasi.


2. Sikap Masyarakat Dominan Tradisional

Adanya banyak pandangan masyarakat yang mempercayai atau fanatik akan nenek moyang inilah yang menjadi penghamabat terjadinya perubahan sosial.


3. Perkembangan Ilmu pengetahuan yang lambat

Ilmu pengetahuan merupakan salah satu faktor pendukung terjadinya perubahan sosial. keterlambatan atau kemunduran dalam ilmu pengetahuan akan menjadi penghambat terjadinya perubahan, misalnya zaman sekarang orang sudah menggunakan teknologi dalam dunia pangan tetapi kita masih menggunakan cara tradisional seperti menumbuk padi dll.


4. Adat atau kebiasaan

Adat merupakan pola-pola perilaku dalam memenuhi kebutuhan di masyarakat. Apaila ada pola-pola baru yang tidak sesuai dengan adatnya maka akan ada timbul konflik yang menghambat perubahan.


5. Adanya Kecurigaan Negatif terhadap hal-hal baru

hal ini disebabkan oleh pikiran yang selalu kearah negatif misalnya dulu kita pernah dijajah oleh Belanda, ada masyarakat yang melihat orang belanda datang ke Indonesia dan berprasangka kalau mereka datang lagi utnuk menjajah Indonesia.


6. Adanya hambatan bersifat Ideologis

adakalanya perubahan tersebut tidak sesuai dengan ideologi yang dianut maka perubahan tersebut tidak akan pernah atau sulit untuk masuk kedalam.

4 Faktor yang memengaruhi pertumbuhan Ekonomi Indonesia



A. Teori pertumbuhan ekonomi klasik

Ada empat faktor yang memengaruhi pertumbuhan ekonomi

1. Jumlah penduduk
2. Persediaan barang-barang modal
3. Luas tanah dan kekayaan alam
4. Penerapan teknologi

Gambaran teori pertumbuhan ekonomi klasik.

1. Pertumbuhan ekonomi tergolong tinggi saat jumlah penduduk sedikit, persediaab barang modal cukup banyak, tersedianya tanah yang masih luas.
2. Sedangkan pertumbuhan ekonomi tergolong tidak berkembang saat produksivitas penduduk menurun karena berkurangnya kapasitas produksi.

B. Teori pertumbuhan ekonomi schumpeter

Pengusaha atau wirausahawan sangat berkembabg penting dalam pertumbuhan ekonomi inilah salah satu hal yang ditekankan oleh ekonomi schumpeter. Pengusaha selalu terus menurus melakukan inovasi-inovasi yang dilakukan contoh meningkatkan efektivitas dan efisien proses produksi. Pengusaha membutuhkan modal tersebut untuk keperluan investasi usahanya. Akibat dari investasi adalah kenaikan pendapatan nasional yang mendorong peningkatan konsumsi masyarakat.

1. Investasi otonom investasi yang timbul akibat adanya kebutuhan modal untuk keperluan inovasi

2. Inventasi terpengaruh adalah investasi yang timbul akibat kenaikan pendapatan nasional yang mendorong terciptanya investasi baru.

C. Teori pertumbuhan ekonomi neoklasik.

1. Teori pertumbuhan ekonomi Harrod-Domar

- Barang modal telah digunakan secara penuh
- Besarnya tabungan proporsional dengan fluktuasi pendapatan nasional
- Perbandingan antara modal dan hasil produksi adalah tetap
- Perekonomian hanya terdiri dari dua sektor.

Pertumbuhab ekonomi terjadi karena adanya pe ingkatan PDB dari suatu negara atau masyarakat. Oleh karena itu investasi harus terus mengalami kenaikan agar pertumbuhan ekonomi terus meningkat.

2. Teori pertumbuhan ekonomi solow

Pertumbuhan ekonomi tergantung pada perkembangan faktor-faktor produksi.

Teori solow lebih melihat dari sisi penawaran/prosuksi ada 3 faktor yang memengaruhi pertumbuhab ekonomi

.a pertumbuhan modal
.b pertumbuhan penduduk
.c pertumbuhan teknologi

D. Teori epertumbuhan ekonomi rostow

Menurut rostow pertumbuhan ekonomi terdiri atas beberapa tahap.

1. Ciri-ciri Perekonomian Tradisional

(A) Teknologi yang digunakan masih sederhana
(B) Produksi yang dihasilkan rendah sehingga hanya cukup untuk memenuhi kebutuhan sendiri.
(C) Kegiatan produksi dilakukan secaa tradisional

2. Perekonomian Transisi

Ciri-ciri perekonomian telah mencapai tahap ini.
(A) timbulnya pemikiran mengenai pembangunan ekonomi untuk meningkatkan kesejahteraan
(B) Terjadi perubahan nilai-nilai dan struktur kelembagaan yang berlaku di dalam masyarakat.
(C) Perekonomian mulai menciptakan kerangka ekonomi yang kokoh.

3. Perekonomian lepas landas

(A) Kegiatab ekonomi verlangsung secara terus menerus hasil memuaskan
(B) Nilai investasi yang bersifat produktif meningkat sebesar sepuluh persen dari nilai produk nasional neto
(C) Terciptanya kondisi yang dapat membuat semua lembaga dapat berfungsi sesuai harapan masyarakat
(D) Terciptanya kestabilan di bidang politik dan nasional

4. Perekonomian menuju kedewasaan
Ciri-ciri ekonomi yang telah mencapai tahap ini

(A) Tenaga kerja yang terlibat pada proses produksi bersifat profesional.
(B) Berkurangnya peranan dari sektor pertanian sedangkan sektor induatri dan jasa memiliki peranan yang dominan
(C) Adanya perubahan di dalam struktur organisasi perusahaan di mana jabatan manajer sebagai pengambil keputusan tertinggi bukan lagi pemilik perusahaan melainkan tenaga-tenaga kerja profesional yang dipekerjakan oleh perusahaan.
(D) Timbulnya kesadaran di dalam masyarakat ubtuk memelihara dan melestarikan lingkungan.

5. Perekonomian dengan tingkat konsumsi yang tinggi

Ciri-ciri perekobomian telah mencapai tahap ini

(A) Sektor industri berjalan dengan baik sehingga tidak ada lagi masalah kegiatan produksi.
(B) Tujuan utama konsumsi masyarakat adalah untuk meningkat arti hidup sehingga masyarakat lebih mementingkatn kebutuhan tersier dibandingkan primer dan skunder
(C) Timbulnya usaha-usaha untuk menciptakan kesejahteraan yang merata.

Bagaimana Cara VOC Eksploitasi Kekayaan Bumi Nusantara kita ini



J.P. Coen adalah gubernur Jendral VOC yang keempat dan keenam Jendral ini sangat bermafsu untuk memaksakan monopoli. J.P. Coen berusaha untuk meningkatkab eksploitasi kekayaan bumi Nusantara dengan berbagai cara kejam antara lain

1. Merebut pasaran produksi pertanian, dengan memaksakan monopoli seperti contoh monopoli rempah-rempah yang dilaksanakan di Maluku
2. VOC melakukan campur tangan terhadap kerajaan-kerajaan di Nusantara yang pali utama menyangkut usaha pengumpulan hasil bumi dan pelaksanaan monopoli. Dalam hal ini VOC yang menentukan harga barang semurah mungkin.
3. VOC yang menduduki tempat-tempat yang straregis
4. Tidak ikut aktif langsung dalam produksi hasil pertanian. Proses dan perawatan pertanian dibiarkan oleh orang pribumi sehingga VOC hanya berfokus pada hasilnya saja.
5. Lembaga-lembaga pemerintahan kerajaan masih bisa diperalat untuk kerjasama, atau dipengaruhi kalau tidak mau tinggal dihabisi.

Kewenangan dan Hak VOC dalam melaksanakan Tugas



VOC dipimpin oleh sebuah dewan yang beranggota 17 orang (de Heeren XVII) markas kedudukan dewan ini berkedudukan di amsterdam. Dalam melaksanakan tugasnya VOC memiliki kewenangan dan hak hak istimewa yakni

1. Melakukan monopoli perdagangan di wilayah antara tanjung harapan samapo dengan Selat Magelhaens
2. Membentuk angkatan perang sendiri
3. Melakukan peperangan
4. Mengadakan perjanjian dengan warga setempat
5. Mencetak dan mengeluarkan mata uang sendiri
6
Mengangkat pegawai sendiri
7. Memerintah di negeri jajahan.

VOC memiliki hak hak yang sangat luas VOC mampu membentuk angkatan perang sendiri dan boleh melakukan peperangan hal inilah yang menyebabkan VOC cenderung ekspansif. VOC terus berusaha memperluas daerah jajahannya dan VOC melakukan ekspansi tahun 1605 dan berhasil menguair portugis dari ambon dan berhasil merebut benteng portugis dan diberi nama bentemg Victoria.

Penjelasan singkat Sel Prokariotik dan Eukariotik



Organisme yang memiliki

Sel prokariotik : Archaebacteria, Eubacteria, Cyanobacteria

Sel eukariotik : Protista, Fungi, Plantae, Animalia.

A. Sel Prokariotik

Prokariotik berasal dari bahasa yunani yaitu pro : sebelum karyon : inti artinya sel prokariotik adalah sel yang tidak memiliki membran inti yang memisahkan materi genetik inti sel dengan bagian sel lain. Sel prokariotik memiliki DNA sirkuler (plasmid), sejumlah ribosom yg berfungsi untuk sintesis protein, membran plasma yang membatasi sel, dinding sel yang terdapat di sebelah luar membran plasma dan dilapisi kapsul seperti gel. Prokariotik memiliki organel perlekatan berupa pili dan flagela organel pergerakan.

B. Sel eukariotik

Eukariotik terdiri dari 2 kata eu = sebenarnya karyon = inti. Eukariotik adalah sel yang memiliki inti ael yang sebenarnya atau materi genetik (DNA) yang dibungkus membran inti. Daerah antara nukleus dan membran sel terdapat medium semi caor atau disebut sitosol.

Sifat dan bentuk Pelanggaran HAM



1. Bentuk pelanggaran HAM yang sering terjadi dibedakan menjadi 2

A. Diskriminasi adalah pengucilan yang langsung maupun tidak langsung karena manusia berdasarkan agama, suku, ras, etnik, golongan, jenis kelamin, bahasa dan keyakinan dan politik yang mengakibatkan penyimpangan atau penghapusan HAM.

B. Penyiksaan adalah auatu perbuatan yang dilakukan dengan sengaja sehingga menimbulkan rasa sakit atau penderitaan jadmani maupun rohani.

2. Berdasarkan sifatnya pelanggaran HAM dibedakan menjadi 2

A. Pelanggaran HAM berat yaitu, pelanggaran yang mengancam atau membahayakan nyawa orang lain seperti membunuh, perbudakan, perampokan, penyanderaan dll

B. Pelanggaran HAM ringan, yaitu pelanggaran HAM yang tidak mengancam keselamatan orang lain tetapi berbahaya bagi orang lain dan harus cepat diatasi. Contoh pencemaran lingkungan yang disengajakan.